Pendampingan UMKM dalam Pembuatan Laporan Keuangan dan Startegi dalam Sumber Dana Pembiayaan UMKM di kota Surakarta Jawa Tengah
DOI:
https://doi.org/10.54082/jamsi.811Kata Kunci:
Laporan Keuangan, Pembiayaan UMKM, UMKMAbstrak
UMKM adalah usaha produktif milik orang perorangan dan/atau badan usaha yang memenuhi kriteria usaha dengan jumlah karyawan, skala usaha, dan omzet relatif kecil serta umumnya didirikan dengan modal yang terbatas, terdapat kendala dan permasalahan yang dialami oleh UMKM dalam mengembangkan usahanya, antara lain kendala tersebut adalah pembiayaan dan permodalan, SDM serta produktivitas dan daya asing. Berdasarkan hasil wawancara dan pengamatan di kota Surakarta terdapat beberapa UMKM yang belum memiliki laporan keuangan dan belum menemukan startegi dalam sumber dana pembiayaan. Hubungan antara pengajuan pembiayaan diperlukan laporan keuangan sebagai syarat pemberian pembiayaan. Kegiatan pengabdian ini akan dilakukan dengan pendekatan kualitatif diskriptif, adapun metode yang digunakan adalah service learning dan metode sistematis dalam kegiatan pengabdian ini dengan cara wawancara, pengamatan (Observasi) serta dokumentasi terhadap empat UMKM yakni Agen pos tugulilin pajang, Kantin Kurnia Perpustakaan UNS, CV Elang Borneo Sejahtera, dan Kantin Danau UNS. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dalam 20 hari kerja, yaitu 1 Mei 2023 – 26 Mei 2023. Luaran dari laporan ini adalah berupa laporan kegiatan pengabdian masyarakat, laporan keuangan UMKM dan Solusi terhadap sumber dana pembiayaan. Berdasarkan kegiatan pegabdian ini diperoleh bahwa beberapa umkm belum memiliki laporan keuangan dan tim membantu UMKM dalam pembuatan laporan keuangan terutama laopran kas masuk dan kas keluar diharapkan dengan pembuatan template laporan arus kas , pelaku usaha UMKM dapat mengunakannya secara optimal dan baik sehingga pelaku usaha UMKM dapat memanfaatkan Opputunity Cost yang bisa terjadi sewaktu-waktu, selain itu pembutan laporan keuangan dapat digunakan dalam pengajuan pembiayaan UMKM.
Referensi
ADB. (2020). Asia Small and Medium-Sized Enterprise Monitor 2020- Volume I:Country and Regional Reviews.
Bank Dunia. (2015). Enterprsie Surveys. Retrived from https://www.enterprisesurveys.org/content/dam/enterprisesurvey/documents/country-profile/Indonesia-2015.pdf
Devi Anggraeni, Erna Herlinawati. (2019). ANALISIS MODEL PEMBIAYAAN UMKM. Journal IMAGE, 21-27.
Hartanto, Airlangga. (2021). PEMBIAYAAN UMKM. Rajagrafindo:Jakarta
IFC. (2011). Enterprise Finance Gap Database 2011
Kasmir. (2016). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada
Munawir, S. (2016). Analisa Laporan Keuangan. Yogyakarta: Liberty Yogyakarta
Peraturan Bank Indonesia Nomor 17/12/PBI/2015
Setyowati, E., & Permata, A. (2018). Service Learning: Mengintegrasikan Tujuan Akademik Dan Pendidikan Karakter Peserta Didik Melalui Pengabdian Kepada Masyarakat. Bakti Budaya, 1(2), 143. https://doi.org/10.22146/bb.41076
Undang - Undang No 7 tahun 1992
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Ni Komang Septia Noriska, Yohanes Wien Tineka

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.