Penyusunan Laporan Keuangan UMKM di Desa Jambu Kabupaten Sumenep dalam Meningkatkan Akuntabilitas Pelaporan Keuangan

Penulis

  • Moh. Faisol Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Wiraraja, Indonesia
  • Aprilya Dwi Yandari Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Wiraraja, Indonesia
  • Very Andrianingsih Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Wiraraja, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54082/jamsi.81

Kata Kunci:

Akuntabilitas, Laporan Keuangan, UMKM

Abstrak

Akuntansi adalah proses pencatatan, penggolongan, pengikhtisaran, serta membuat laporan transaksi pada suatu usaha kecil, menengah, maupun besar. Secara umum UMKM merupakan usaha yang kurang memiliki tata kelola yang baik, sehingga para pelaku mengalami kesulitan dalam menentukan hasil yang mereka capai. UMKM yang berada di desa Jambu Kecamatan Lenteng saat ini berada dibawah pengawasan dinas UMKM Kabupaten Sumenep. Namun setelah tim melakukan wawancara dan survey pada pelaku UMKM di Desa Jambu, hampir semua UMKM tidak membuat laporan keuangan dasar. Para pelaku hanya membuat catatan keuangan tentang uang masuk dan keluar saja, namun tidak mampu menjelaskan perkembangan keuangan usahanya. Oleh karena itu, tim memberikan sosialisasi dan pelatihan terkait pentingnya pelaku UMKM tersebut membuat dan memiliki laporan keuangan dasar. Metode pada pengabdian dilakukan dengan cara analisis situsasi atau survey, interview, sosialisasi dan pelatihan, dan metode akhir pengumpulan laporan keuangan yang sudah diberikan pembinaan oleh tim. Hasil pada kegiatan ini pada daerah setempat yaitu dengan adanya sosialisasi serta pelatihan tersebut para peserta sangat memiliki pemahaman terkait dengan proses pencatatan atau dasar akuntansi dalam menyusun suatu laporan keuangan yang baik. Manfaat dari kegiatan tersebut bagi pemilik atau perwakilan dari UMKM di Desa Jambu mampu memberikan pengetahuan serta tanggung jawab atas financial statement tersebut.

Referensi

Griffin, Ricki W. & Ronal J. Ebert. (2007). Bisnis. Edisi Ke-8. Jilid 1. Jakarta: Erlangga.

Rudiantoro, R., & Siregar, SV. (2012). Kualitas Laporan Keuangan UMKM Serta Prospek Implementasi SAK ETAP. Jurnal Akuntansi Dan Keuangan Indonesia, 9(1), Juni 2012.

Wijayanti, Rita. (2020). Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Pada Usaha Dagang Sahadewa Batik. The 12th University Research Colloqium 2020 Universitas ‘Aisyiyah Surakarta, 112-116

Suryatimur, Kartika.P., Khotijah, Siti A., & Prasetyanto, Panji.K. (2020). Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan pada BUMDes Desa Balesari. Jurnal Pengabdian Untuk Mu Negeri, 4(2), 242-246

Diterbitkan

01-11-2021

Cara Mengutip

Faisol, M., Dwi Yandari, A., & Andrianingsih, V. (2021). Penyusunan Laporan Keuangan UMKM di Desa Jambu Kabupaten Sumenep dalam Meningkatkan Akuntabilitas Pelaporan Keuangan. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 1(2), 259–262. https://doi.org/10.54082/jamsi.81